Tanaman Tahunan dan Penyegar
Permanent URI for this collection
Browse
Recent Submissions
Now showing 1 - 5 of 31
- ItemPetunjuk Teknis Pengolahan Teh Daun Gambir(Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Sumatera Barat, 2016) Iswari, Kasma; Srimaryati; Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Sumatera Barat
- ItemPerbaikan Mutu Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis Jacq)(Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Bengkulu, 2001) Afrizon
- ItemInfeksi Mikoriza Vesikuler Arbuskular pada Pembibitan Kemiri Sunan(Pusat Penelitian dan Pengembangan Perkebunan, 2016-04) HAMIDA, Ruly; Arini Hidayati Jamil; Balai Penelitian Tanaman Pemanis dan Serat
- ItemRekayasa Mesin Pemecah Buah Jarak Pagar (Jatropha curcas L.)(Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian, 2007) Hastono, Abi Dwi; Samsuri Tirtosastro; Subandi; Pusat Penelitian dan Pengembangan PerkebunanUntuk mensukseskan program nasional pengembangan jarak pagar (Jatropha curcas), diperlukan dukungan berupa ketersediaan benih unggul, teknologi budidaya, panen dan penanganan pasca panen. Penanganan pasca panen dilakukan antara lain untuk segera memisahkan biji dengan kulit buahnya, karena apabila biji terlalu lama berada di dalam buah yang telah dipanen dapat menyebabkan kemunduran mutu biji jarak pagar. Untuk keperluan tersebut, Balai Penelitian Tanaman Tembakau dan Serat telah membuat prototype alat pemecah buah jarak pagar yang dilengkapi dengan separator dengan tenaga penggerak motor bensin 5,5 PK sehingga diperoleh biji bersih yang sudah siap untuk diproses lebih lanjut menjadi biofuel. Hasil pengujian menunjukkan bahwa, prototipe alsin pemecah buah jarak pagar dapat dioperasikan dengan baik. Pengujian prototipe pada buah jarak pagar berwama kuning, diperoleh hasil biji utuh 100% yang sudah bersih dari kulit buah. Kapasitas kerja alat 200 - 250 kg biji per jam dengan putaran silinder 250 rpm.
- ItemAksesi Potensial Jarak Pagar (Jatropha curcas L.)(Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian, 2007) Sudarmo, Hadi; Bambang Heliyanto; Suwarso; Sudarmadji; Pusat Penelitian dan Pengembangan PerkebunanPenelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi aksesi potensial jarak pagar untuk medukung pengembangan jarak pagar. Sebanyak 421 aksesi hasil eksplorasi jarak pagar dievaluasi di KP. Asembagus. Tiap aksesi diwakili 10 tanaman dengan jarak tanam 2 m x 2 m. Parameter yang diamati meliputi tinggi tanaman, jumlah cabang, jumlah tandan, jumlah buah per-tandan, berat 100 biji, kadar rninyak dan produksi biji. Hasil evaluasi sampai dengan umur 9 bulan teridentifikasi 7 aksesi memiliki harapan produktivitas tinggi, yaitu HS-49 (1097.50 kg/ha), SP-16 (977.50 kg/ha), SP-38 (912.50 kg/ha), SP-8 (656.07 kg/ha), SM-33 (622.50 kg/ha), SP-34 (578.33 kg/ha), dan SM-35 (500 kg/ha). Terdapat korelasi positif dan nyata antara jumlah tandan per tanaman dan jumlah buah per tandan dengan produksi, dengan koefisien korelasi masing-masing 0.733 dan 0.829.