Teknologi Inovasi Pertanian
Permanent URI for this collection
Browse
Browsing Teknologi Inovasi Pertanian by Author "Aminah, S"
Now showing 1 - 3 of 3
Results Per Page
Sort Options
- ItemKAJIAN FORMULASI DAN TINGKAT PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP MINUMAN FUNGSIONAL JAHE-ROSELA (ROSEJA)(BB Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, 2016-05-31) Aminah, S; Yanis, M; Handayani, Y; Ramdhan, T; Simarmata, Parulian; BPTP JambiJahe dan rosella mempunyai potensi besar sebagai minuman kesehatan. Sebagian besar kelompok olahan di DKI Jakarta telah menghasilkan olahan berbasis jahe dan rosella akan tetapi jenisnya belum bervariasi. Salah satu alternative pengembangan jahe dan rosella adalah minuman fungsional jahe rosella. Penelitian bertujuan untuk mendapatkan formula dan preferensi konsumen terhadap minuman fungsional jahe-rosela. Metode penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 7 ulangan. Perlakuan terdiri atas 3 (tiga) formula konsentrasiperbandingan jahe dan rosela, yaitu 1)Konsentrasijahe-rosella (80:20), 2)Konsentrasi jahe-rosela (75:25), dan 3)Konsentrasi jehe-rosela (82 : 18). Parameter pengamatan meliputi karakteristik fisik dan uji organoleptik dilakukan terhadap tingkat preferensi konsumendengan skala hedonic pada panelis semi terlatih. Hasil penelitian menunjukkan bahwa formula terbaik minuman jahe -rosela diperoleh pada komposisi jahe:rosela 75:25 dengan metode ekstrasi terpisah pada masing-masing bahan baku dengan perebusan selama 30 menit dengan api kecil. Tingkat kesukaan konsumen menunjukkan skor nilai 5,15 (suka) terhadap rasa, 6,06 (sangat suka) terhadap warna dan 5,35 (suka) terhadap aroma.
- ItemKAJIAN FORMULASI MINUMAN JAHE ROSELLA CELUP(BB Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, 2016-05-31) Yanis, M; Aminah, S; Handayani, Y; Ramdhan, T; Asni, Nur; BPTP JambiJahe memiliki kandungan antioksidan sebagai anti-inflamasi dan efek anti. Jahe dilaporkan memiliki sifat obat seperti antimikroba, antijamur, antivirus, antioksidan, anti-inflamasi, dan antikanker dan mempunyai karakteristik aroma dan rasa pedas yang khas. Bunga rosella memiliki kandungan antioksidan tinggi yang mampu menangkap radikal bebas penyebab kanker. Perpaduan keduanya dapat menghasilkan fungsional yang berkhasiat bagi kesehatan. Kajian ini bertujuan untuk menghasilkan formula minuman fungsional jahe rosella celup yang disukai oleh konsumen. Perlakuan Formulasi jahe rosela celup merupakan perbandingan antara jahe instan, jahe bubuk, rosela bubuk dengan perbandingan 1) Formula 1 (5:2:2), Formula 2 (5:3:2) dan Formula 3 (4:2:2). Formula tersebut dimasukkan ke dalam tea bag, untuk kemudian dilakukan analisa terhadap hasil seduhannya. Uji kesukaan panelis terhadap teh jahe rosela menunjukkan formula jahe rosela celup terbaik adalah formula dengan komposisi 5 gram jahe instan, 2 gram jahe bubuk dan 2 gram rosela kering.
- ItemKARAKTERISTIK MUTU DAN FORMULASI VELVA JAMBU BIJI(BB Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, 2016-05-31) Handayani, Y; Aminah, S; Yanis, M; Ramdhan, T; Mulyanti, K; BPTP JambiVelva jambu biji merupakan produk olahan seperti eskrim yang berasal dari hancuran buah atau puree dengan kandungan lemak rendah dibanding es krim. Permasalahannya ialah bahwa pemanfaatan jambu biji saat ini masih terbatas. Pembuatan velva diharapkan dapat meningkatkan nilai ekonomis dari jambu biji dan menjadi alternatif bentuk olahan yang beragam. Velva jambu biji belum banyak diproduksi dan belum cukup dikenal oleh masyarakat sehingga diperlukan suatu penelitian untuk memperoleh karakteristik mutu serta formulasi produk velva jambu biji. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui karakteristik mutu velva yaitu warna, overrun, TPT dan waktu leleh pada formulasi komposisi perbandingan puree jambu biji dan air serta konsentrasi gula. Rancangan percobaan yang digunakan adalah faktorial 4 x 3. Bahan-bahan yang digunakan adalah jambu biji merah, air, gula pasir (sukrosa), carboxy methyl cellulose (cmc), asam sitrat, dan garam. Karakteristik mutu velva yang dihasilkan yaitu warna dimana nilai 0HUE kisaran 20.34o sampai dengan 39.49o yang menunjukkan warna merah. Nilai overrun berkisar antara -3.42-28.83 %, nilai TPT berkisar 13.1-22.9 obrix serta nilai waktu leleh berkisar antara 8.13-16.04 menit.