STUDI POTENSI PENGEMBANGAN MINYAK NABATI (BIOFUEL) DARI TANAMAN JARAK PAGAR DI KABUPATEN TULUNGAGUNG
Loading...
Date
2007
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
BPTP Jatim
Abstract
Tanaman jarak sangat potensial dikembangkan di wilayah Kabupaten Tulungagung. Sasaran areal pengembangan tanaman jarak pagar (jatropha curcas L.) adalah pada daerah-daerah lahan marjinal yang tersebar di sebelas wilayah kecamatan dengan total areal mencapai 10.160 hektar. Perkiraan potensi uas tanaman jarak pada batas lahan milik masyarakat saat ini di wilayah Tulungagung baru sekitar 338 hektar. Rencana pengembangan tanaman jarak di beberapa wilayah kecamatan yang akan dimulai tahun 2007 diproyeksikan sekitar 1.300 hektar, diantaranya di Kecamatan Sendang, Pagerwojo, Gondang, Bandung, Besuki, Tanggunggunung, Kalidawir, Pucanglaban dan Rejotangan. Pengembangan tanaman jarak di tingkat petani secara kultur teknis tidak bermasalah, namun bila ditinjau dari aspek kelayakan ekonomis masih terdapat masalah yaitu harga yang murah dan belum ada jaminan kepastian pasarnya.
Description
Keywords
P Natural resources/Sumber Daya Alam::P01 Nature conservation and land resources/Konservasi sumber daya alam dan sumber daya lahan, F Plant production/Produksi Tanaman::F07 Soil cultivation/Pengolahan Tanah