Pengaruh Suplementasi Hijauan Gamal dan Dedak Padi Terhadap Bobot Sapi Musim Kemarau

Loading...
Thumbnail Image
Date
2015-01-01
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
BPTP Papua
Abstract
Merauke memiliki perbedaan musim sangat jelas dibanding daerah lain, di sini kemarau bisa terjadi lima hingga enam bulan. Musim kemarau xang panjang merupakan kendala petani dalam penyediaan pakan ternak sapi serta mengakibatkan penyusutan bobot cukup besar. Salah satu upaya mengatasi adalah dengan suplementasi pakan. Penelitian bertujuan memperbaiki bobot temak sapi Peranakan Ongole (PO) melalui pcmanfaatan pakan iokal. Menggunakan 12 ekor sapi PO umur pertumbuhan milik petemak. Pengkajian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) tiga perlakuan, masing-masing diulang empat kali. Perlakuannya adalah: Kelompok I: digembalakan siang hari (pola petani); Kelompok II: pola petani + dedak 1,5 persen BB + gamal dua persen BB; Kelompok III: pola petani + dedak dua persen BB + gamal dua persen BB. Data yang dikumpulkan antara lain konsumsi pakan, pertambahan bobot badan ternak dan konversi pakan, analisis usaha tani, dan persepsi petani terhadap tcknologi. Hasil: dengan adanya suplcmentasi daun gamal dan dedak pada tcrnak sapi yang digcmbalakan dapat meningkatkan bobot badan sapi dan konsumsi pakan serta menmgkatkan pendapatan petani berkisar 21 hingga 27 persen.
Description
Keywords
Research Subject Categories::L Animal production/Produksi Hewan::L02 Animal feeding/Makanan Hewan Darat
Citation