Kinerja Alat Tanam Rice Transplanter Terhadap Pertumbuhan, Hasil dan Kelayakan Usahatani

No Thumbnail Available
Date
2015-08-06
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Balai Besar Penelitian Tanaman Padi
Abstract
Tenaga kerja tanam dalam satu sistem usahatani padi menempati porsi 60% dari total biaya, oleh karena itu apabila biaya tanam dapat ditekan maka akan mengurangi porsi dari total biaya tenaga kerja. Penggunaan alat tanam rice transplanter untuk penanaman bibit padi secara tanam pindah dapat mengisi alasan tersebut. Alat tanam rice transplanter merupakan alat pindah tanam bibit padi dengan jumlah, kedalaman, jarak, dan kondisi penanaman yang seragam. Pesemaian bibit dilakukan dengan metode pesemaian kering (dapog) menggunakan baki pesemaian (trays). Tujuan penelitian untuk mengetahui keragaan pertumbuhan padi dan kelayakan pada cara tanam padi manual jajar tegel dan alat tanam rice transplanter. Penelitian dilaksanakan pada MK 2013 berupa demplot skala luas. Dua perlakuan diuji dalam satu hamparan sawah yaitu P1= cara tanam padi manual jajar tegel dan P2= cara tanam padi dengan alat rice transplanter. Hasil penelitian menunjukkan pertumbuhan tinggi tanaman dan jumlah anakan padi pada cara tanam pindah menggunakan alat rice transplanter lebih baik dibandingkan cara tanam manual jajar tegel demikian pula hasil gabah yang dihasilkan. Diperlukan waktu 0,14 ha/ jam atau 7,14 jam/ha untuk pekerjaan tanam pindah menggunakan alat tanam rice transplanter dengan biaya borong Rp.500.000/ha diluar biaya pesemaian, angkut dan gulung bibit, bahan bakar, dan penyulaman. Tanam pindah padi menggunakan alat tanam rice transplanter menguntungkan dan layak secara ekonomi.
Description
8 hlm.; 3 ills.; 2 tabel
Keywords
MESIN TANAM PADI, PERTUMBUHAN, HASIL, KELAYAKAN EKONOMI, RICE TRANSPLANTER, GROWTH, YIELD, FEASIBILITY
Citation