SISTEM TANAM LANGSUNG SETEK CABANG/BATANG TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN JARAK PAGAR (Jatropha curcas L.)

Loading...
Thumbnail Image
Date
2008
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Bayumedia Publishing
Abstract
Penelitian sistem tanam langsung setek cabang/batang tanaman jarak pagar dilaksanakan di KP Muktiharjo, Ka-bupaten Pati pada bulan Januari sampai dengan September 2007. Percobaan disusun dalam rancangan acak kelompok diulang tiga kali dengan 5 perlakuan yaitu: 1) setek cabang/batang bawah dengan panjang 30 cm (B30), 2) setek ca-bang/batang bawah dengan panjang 15 cm (B15), 3) setek cabang/batang tengah dengan panjang 15 cm (T15), 4) setek cabang/batang atas dengan panjang 25 cm (A25), dan 5) biji sebagai kontrol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil biji kering tertinggi diperoleh dari penggunaan biji yaitu 20,31 g/tan dan berbeda nyata dengan penggunaan setek ca-bang/batang tengah panjang 15 cm (11,83 g/tan), setek cabang/batang bawah panjang 15 cm (8,97 g/tan), setek cabang/ batang atas panjang 25 cm (5,99 g/tan) dan setek cabang/batang bawah panjang 30 cm (3,21 g/tan).
Description
Keywords
Jatropha curcas L.,, jarak pagar,, setek,, sistem tanam
Citation