Regenerasi Embrio Muda Jagung yang Diintroduksi Plasmid pUBC dan pBarGus
No Thumbnail Available
Date
2001
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Balai Penelitian Bioteknologi TanamanPangan
Abstract
Suatu percobaan regenerasi kalus embrio muda jagung yang diintroduksi plas-mid pUBC dan pBarGus telah dilakukan di Balai Penelitian Bioteknologi Tanam-an Pangan, Bogor pada tahun 1998/99 dengan tujuan awal untuk mendapatkan tanaman yang lolos dari seleksi BastaR dan tujuan akhir untuk mendapatkan tanaman jagung transgenik Bt yang tahan hama penggerek jagung. Plasmid pUBC yang mengandung gen cry IAc dan plasmid pBarGus yang mengandung gen Gus dan gen Bar dimasukkan ke dalam sel kalus embrio muda jagung de-ngan bantuan alat penembak partikel. Sebanyak 128 kalus embrio muda varie-tas Antasena dan 264 varietas Bisma telah ditembak dengan plasmid pBarGus dan plasmid pUBC, serta 302 kalus embrio muda Bisma telah ditembak dengan pUBC. Kedua plasmid tersebut ditembakkan secara ko-transformasi yang di-tembakkan dua kali pada jarak 7 cm dengan tekanan 1050 psi. Dari 128 embrio muda Antasena dan 264 Bisma yang ditembak, banyaknya kalus yang dapat bertahan hidup dari seleksi dengan BastaR (5 mg/l) ialah 15 Antasena dan 51 Bisma. Data tersebut menunjukkan bahwa 19-20% embrio muda berhasil di-masuki pBarGus. Dari kalus yang bertahan hidup, dihasilkan 24-25 planlet. Tiap kalus dapat menghasilkan 0-1 planlet. Planlet yang berhasil diaklimatisasikan sebanyak 9-10 tanaman normal yang menghasilkan tongkol yang berbiji. Biji jagung yang dihasilkan berkisar antara 2-581 per tongkol. Jumlah total biji yang dihasilkan dari 10 tanaman Antasena tersebut ialah 1653 biji dan sembilan ta-naman Bisma adalah 205 biji. Tiga ratus dua embrio muda Bisma juga ditembak pUBC saja (tanpa pBarGus) yang menghasilkan 110 kalus. Kalus tersebut menghasilkan 14 planlet (tunas berakar). Dari planlet itu dihasilkan tiga tanaman yang menghasilkan tongkol berbiji. Penelitian ini perlu dilanjutkan dengan tujuan menguji integrasi gen cry, ekspresi gen cry, dan bioasai transforman terhadap penggerek batang jagung Asia.
Description
Keywords
Jagung, transformasi, pUBC, pBarGus, regenerasi