Jurnal Enjiniring Pertanian
Permanent URI for this collection
Browse
Browsing Jurnal Enjiniring Pertanian by Subject "Analisis Eksergi, Proses Pengeringan, Tungku Sekam, Gabah"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
- ItemKajian Proses Pengeringan Gabah Dengan Perangkat Analisis Eksergi(Balai Besar Pengembangan Mekanisasi Pertanian, 2011-10) Rosmeika, Rosmeika; Widodo, Teguh Wikan; Nurhasanah, Ana; Harmanto, Harmanto; Balai Besar Pengembangan Mekanisasi PertanianAnalisis eksergi digunakan untuk mencapai penggunaan sumber energi yang lebih efektif karena mampu menentukan kehilangan energi pada setiap tahapan proses. Analisis eksergi pada proses pengeringan merupakan perangkat penting untuk desain, analisis dan optimasi sistem termal. Penggunaan energi pada proses pengeringan adalah untuk menguapkan lengas air dalam bahan ke permukaan bahan dan selanjutnya di serap oleh aliran udara dengan suhu dan kelembaban tertentu. Tujuan kajian ini adalah untuk menganalisis eksergi pada proses pengeringan gabah. Metode analisis yang dipergunakan adalah pendekatan teoritis dart sistem pengeringan dengan memfomulasikan input dan output dart produk yang dikeringkan dan udara pengering kedalam persamaan kesetimbangan eksergi. Exergy inflow dan outflow cenderung meningkat seiring dengan bertambahnya waktu proses pengeringan, sedangkan exergy flow rate untuk air dalam gabah cenderung menurun karena ikatan molekul air dalam gabah yang semakin kuat. Eksergi destruksi pun mengalami penurunan sejak awal pengeringan, sedangkan efisiensi eksergi cenderung meningkat seiring dengan bertambahnya waktu proses pengeringan, dengan rata-rata efisiensi eksergi sebesar 30,9%. Efisiensi eksergi ini dapat ditingkatkan dengan cara melakukan re-sirkulasi udara keluar dari pengering karena RH masih cukup rendah dan meningkatkan efisiensi panas dart tungku sekam. Kata kunci: Analisis eksergi, proses pengeringan, tungku sekam, gabah