Kajian Penggunaan Pupuk Organik Pada Varietas Unggul Baru Padi Mendukung Pertanian Ramah Lingkungan Di Lahan Sawah Dataran Tinggi

dc.contributor.authorKariada, I Ketut
dc.contributor.authorIB Aribawa
dc.contributor.authorAANB Kamandalu
dc.contributor.otherBalai Besar Penelitian Tanaman Padien_US
dc.date.accessioned2022-10-10T01:08:30Z
dc.date.available2022-10-10T01:08:30Z
dc.date.issued2012-06
dc.description8 hlm.; 2 tabelen_US
dc.description.abstractKajian penggunaan pupuk organik pada varietas unggul baru telah dilakukan di subak Tengipis, Desa Buahan Kaja, Kecamatan Payangan Gianyar pada MH 2010. Kajian bertujuan untuk mengetahui pengaruh pupuk organik yang dikombinasikan dengan pupuk anorganik terhadap pertumbuhan dan hasil varietas unggul padi sawah di dataran tinggi. Kajian menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) dengan lima perlakuan dan tiga kali ulangan. Perlakuan yang dikaji adalah: d0 (200 kg/ha urea + 200 kg/ha Phonska + 2,0 t/ha pupuk organik); d1 (200 kg/ha urea + 100 kg/ha Phonska + 3,0 t/ha pupuk organik); d2 (100 kg/ha urea + 100 kg/ha Phonska + 3,0 t/ha pupuk organik); d3 (100 kg/ha urea + 50 kg/ha Phonska + 4,0 t/ha pupuk organik); dan d4 (50 kg/ha urea + 50 kg/ha Phonska + 5,0 t/ha pupuk organik). Pengamatan dilakukan terhadap parameter tinggi tanaman, jumlah anakan, jumlah malai, jumlah gabah isi dan hampa per malai, bobot 1000 biji dan berat gabah kering panen. Hasil pengkajian menunjukkan perlakuan yang dicoba menunjukkan pengaruh yang nyata terhadap semua parameter tanaman yang diamati. Berat gabah kering panen tertinggi dihasilkan oleh perlakuan d0, yaitu 8,39 t/ha GKP, meningkat sebesar 14,06% bila dibandingkan dengan perlakuan d4 .en_US
dc.identifier.urihttps://repository.pertanian.go.id/handle/123456789/17721
dc.language.isoiden_US
dc.publisherBalai Besar Penelitian Tanaman Padien_US
dc.subjectPUPUK ORGANIKen_US
dc.subjectVARIETAS UNGGUL BARUen_US
dc.subjectLAHAN SAWAHen_US
dc.titleKajian Penggunaan Pupuk Organik Pada Varietas Unggul Baru Padi Mendukung Pertanian Ramah Lingkungan Di Lahan Sawah Dataran Tinggien_US
dc.title.alternativeProsiding Seminar Ilmiah Hasil Penelitian Padi Nasional 2011: Buku 3en_US
Files
Original bundle
Now showing 1 - 1 of 1
Loading...
Thumbnail Image
Name:
19. Kajian Penggunaan Pupuk Organik Pada Varietas Unggul Baru Padi Mendukung Pertanian Ramah Lingkungan Di Lahan Sawah Dataran Tinggi - I Ketut Kariada, IB Aribawa, dan AANB Kamandalu (BPTP Bali).pdf
Size:
155.95 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
Description:
License bundle
Now showing 1 - 1 of 1
Loading...
Thumbnail Image
Name:
license.txt
Size:
1.71 KB
Format:
Item-specific license agreed upon to submission
Description: