Keragaan Produksi Beberapa Vub Padi Sawah Dengan Sistem Jarwo Super Pada Daerah Endemik Hama Wereng Batang Coklat Di Lampung

dc.contributor.authorSlameto
dc.contributor.authorKiswanto
dc.contributor.otherBalai Besar Penelitian Tanaman Padi (BB Padi)en_US
dc.date.accessioned2021-09-02T03:20:52Z
dc.date.available2021-09-02T03:20:52Z
dc.date.issued2018
dc.description14 hlm.; 4 tabelen_US
dc.description.abstractPendekatan pengelolaan tanaman dan sumberdaya terpadu padi sawah, implementasi inovasi teknologi jarwo super, dan penggunaan varietas unggul baru padi merupakan salah satu solusi untuk peningkatan produksi padi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis keragaan pertumbuhan serta produksi beberapa varietas unggul baru padi inbrida di daerah endemik hama wereng batang coklat (WBC) di wilayah Lampung. Lokasi kajian merupakan lokasi demplot dilakukan pada sentra produksi padi sawah dan daerah endemik hama wereng batang coklat yaitu Desa Tempuran, Kecamatan Trimurjo, Kabupaten Lampung Tengah. Waktu pelaksanaan kajian pada musim tanam II bulan Mei-Agustus 2017. Luas penanaman 4 ha yang melibatkan petani kooperator sebanyak 17 petani. Varietas padi yang dikaji Inpari-30 (Ciherang Sub 1) dan Inpari-31 yang dengan varietas pembanding (eksisting petani) berupa Situbagendit. Pendekatan pelaksanaan dengan PTT padi sawah dengan sistem tanam Jarwo Super. Hasil menunjukkan, produktivitas padi Inpari-30 (Ciherang Sub 1) dan Inpari-31 lebih unggul dibanding varietas padi pembanding (varietas Situbagendit), memberikan peningkatan produksi yang variatif (1,5% s/d 33,71%). Produktivitas padi sistem tanam legowo 2:1 lebih baik dibanding sistem tanam legowo 4:1 dan sistem tegel, meningkatkan produksi padi sebesar 0,9-1,0 ton/ ha. Inovasi teknologi jarwo super memberikan produksi padi sawah yang relatif lebih baik (12-60%) dibanding tanpa penerapan jarwo super di daerah endemik hama wereng batang coklat (WBC) dan Blast. Dimasa mendatang pada daerah endemik hama wereng batang coklat (WBC) dan penyakit Blast disarankan untuk menerapkan inovasi teknologi jarwo super dan menggunakan varietas unggul baru padi sawah yang toleran spesifik lokasi.en_US
dc.identifier.urihttps://repository.pertanian.go.id/handle/123456789/13279
dc.language.isoiden_US
dc.publisherBalai Besar Penelitian Tanaman Padi (BB Padi)en_US
dc.subjectJARWO SUPERen_US
dc.subjectVARIETAS UNGGUL PADI BARUen_US
dc.subjectWBCen_US
dc.titleKeragaan Produksi Beberapa Vub Padi Sawah Dengan Sistem Jarwo Super Pada Daerah Endemik Hama Wereng Batang Coklat Di Lampungen_US
Files
Original bundle
Now showing 1 - 1 of 1
Loading...
Thumbnail Image
Name:
10. Keragaan Produksi Beberapa Vub Padi Sawah Dengan Sistem Jarwo Super Pada Daerah Endemik Hama Wereng Batang Coklat Di Lampung - Slameto, dan Kiswanto (BPTP LAMPUNG).pdf
Size:
326.38 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
Description:
License bundle
Now showing 1 - 1 of 1
Loading...
Thumbnail Image
Name:
license.txt
Size:
1.71 KB
Format:
Item-specific license agreed upon to submission
Description: