Potret Masa Depan Perkebunan Indonesia 100 Tahun Kemerdekaan : Tebu

Loading...
Thumbnail Image
Date
2021
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Direktorat Jenderal Perkebunan
Abstract
Tebu merupakan komoditas perkebunan Indonesia yang memiliki berbagai nilai guna, baik sebagai bahan baku dalam industri makanan maupun industri manufaktur. Sejak awal perkembangannya, tebu tetap menjadi bahan utama penghasil rasa manis bagi makanan hingga saat ini meskipun bermunculan berbagai komoditas-komoditas subtitusi dari tebu itu sendiri. Oleh karena itu, permintaan akan komoditas ini selalu meningkat seiring dengan tingkat pertumbuhan populasi di dunia. Hal ini tentu dapat menjadi tantangan sekaligus memberikan potensi dalam pengembangan tebu di masa yang akan datang. Indonesia dianugerahi oleh agroekosistem yang sangat mendukung bagi perkembangan tebu, sehingga tebu Indonesia memiliki banyak potensi untuk dikembangkan agar dapat bersaing di pasar dunia. Namun, terdapat berbagai tantangan dan permaasalahan di tingkat hulu dan hilir yang harus diatasi demi optimasi potensi tersebut. Buku ini akan memberikan gambaran secara menyeluruh mengenai sejarah, kondisi terkini, serta prediksi kinerja perkebunan tebu di Indonesia pada tahun 2045, di mana bangsa ini akan berumur 100 tahun. Semoga buku ini dapat menjadi inspirasi bagi para pembaca dengan memberikan informasi yang dapat dijadikan peta dalam menentukan arah perkembangan perkebunan tebu di Indonesia di masa yang akan datang.
Description
Keywords
Citation