Perbaikan Kualitas Sayuran Berdasarkan Preferensi Konsumen
Loading...
Date
1998
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Balai Penelitian Tanaman Sayuran
Abstract
Description
Tantangan jangka pendek dan jangka panjang bagi lembaga
penelitian sayuran adalah menciptakan teknologi yang mampu
meningkatkan produktivitas dan kualitas produk sayuran. Rekayasa
teknologi harus diarahkan untuk mendapatkan teknologi tepat guna yang
memenuhi kriteria kelayakan teknis, ekonomi, sosial dan kelestarian
lingkungan. Dalam kaitan ini, penciptaan varietas baru memegang
peranan yang sangat penting sebagai penentu awal terwujudnya
keberlanjutan sistem produksi sayuran yang memiliki keunggulan
komparatif dan kompetitif.
Penggunaan varietas unggul sayuran merupakan teknologi andalan
untuk meningkatkan produktivitas sayuran serta pendapatan dan
kesejahteraan produsen/petani. Teknologi ini seringkali dipilih sebagai
alternatif terbaik karena dianggap lebih aman bagi lingkungan dan relatif
murah bagi petani. Namun demikian, pengalaman menunjukkan bahwa
pendekatan yang digunakan dalam penciptaan varietas baru sayuran
seringkali masih terlalu menekankan pada berbagai kriteria yang bersifat
teknis. Kriteria tersebut di antaranya adalah daya hasil tinggi, ketahanan
terhadap hama penyakit dan ketahanan terhadap cekaman lingkungan.
Rendahnya adopsi petani terhadap bebrapa verietas baru sayuran yang
telah dilepas terdahulu merupakan suatu idikasi bahwa kriteria di atas
ternyata belum cukup lengkap. Salah satu hal yang seringkali terluput
dari perhatian adalah aspek kepentingan langsung pengguna yang
terefleksi dari preferensi konsumen. Aspek ini dapat digunakan untuk
melengkapi kriteria teknis perancangan teknologi agar teknologi yang
dihasilkan, khususnya varietas baru sayuran, memiliki dampak guna
laksana yang tinggi.
Keywords
Sayuran, Konsumen, Preferensi