PROSPEK ADOPSI PEREMAJAAN KOPI DENGAN TEKNIK KAPAK KULAI DI PROVINSI BENGKULU
Loading...
Date
2017-10
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian
Abstract
Kapak kulai merupakan local wishdom teknik peremajaan kopi spesifik lokasi
Bengkulu. Inovasi teknologi kapak kulai sudah diakui mampu meningkatkan
produktivitas serta pendapatan petani. Inovasi teknologi akan berdampak jika diadopsi
secara langsung. Kemampuan SDM, kesesuaian agroekosistem dan dukungan program
pemerintah berpengaruh terhadap tingkat adopsi. Tujuan pengkajian adalah (1)
mengkaji prospek adopsi berdasarkan persepsi petani terhadap teknik peremajaan kopi
dengan teknik kapak kulai, (2) mengidentifikasi faktor-faktor penentu dalam adopsi
peremajaan kopi dengan teknik kapak kulai. Pengkajian dilaksanakan di Kecamatan
Tangsi Duren Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu dari bulan Agustus - Desember
2015. Prospek adopsi diukur melalui persepsi yang meliptui sikap kognitif, sikap
afektif, dan sikap konatif petani terhadap teknik kapak kulai. Pengkajian dilaksanakan
melalui survei dan wawancara terhadap 45 petani contoh, kemudian data yang
terhimpun dianalisis secara statistik deskriptif dan interval kelas (5 interval). Hasil
pengkajian menunjukkan bahwa (1) peremajaan kopi dengan teknik kapak kulai
mempunyai prospek yang baik untuk diadopsi yang diindikasikan oleh persepsi petani
dengan skor berkisar antara 4,02-4,37, (2) faktor penentu adopsi peremajaan kapak kulai
adalah produktivitas tinggi (78,12%), pendapatan tinggi (20,14%), efisiensi biaya
tenaga kerja (1,74%).
Description
Produktivitas kopi di Provinsi Bengkulu baru mencapai 0,7 t/ha/tahun Badan
usat Statistik Provinsi Bengkulu, 2013), sedangkan potensinya dapat mencapai 1,5
ton/ha (Erdiansyah dan Yusianto, 2012). Peningkatan produktivitas dapat dilakukan
melalui perbanyakan vegetatif.
Perbanyakan vegetatif sangat dianjurkan untuk mendapatkan tanaman yang
seragam (Priyono dkk., 2010; Priyono, 2013). Peremajaan dengan teknik kapak kulai
merupakan salah satu alternatif pilihan dan bahkan menjadi solusi dari permasalahan
petani kopi di Provinsi Bengkulu. Kapak kulai merupakan local wishdom teknik
peremajaan kopi spesifik lokasi Bengkulu.
Keywords
Adopsi, kopi, peremajaan, kapak kulai