Kinerja Beberapa Varietas Unggul Baru Padi Dalam Mendukung Swasembada Pangan Di Kabupaten Purbalingga Provinsi Jawa Tengah

dc.contributor.authorRomdon, Anggi Sahru
dc.contributor.authorF. D. Ariyanti
dc.contributor.authorS. Budiyanto
dc.contributor.otherBalai Besar Penelitian Tanaman Padi (BB Padi)en_US
dc.date.accessioned2021-08-10T02:42:21Z
dc.date.available2021-08-10T02:42:21Z
dc.date.issued2017
dc.description14 hlm.; 7 tabelen_US
dc.description.abstractKebutuhan inovasi teknologi dalam peningkatan produksi sudah semakin mendesak diterapkan, hal tersebut seiring dengan adanya keinginan pemerintah untuk swasembada pangan dalam 3 tahun (2015–2017). Inovasi teknologi dapat menjawab permasalahan–permasalahan usahatani yang selama ini terjadi misal berkurangnya lahan usahatani, sulit tenaga kerja dibidang pertanian dan adanya anomali iklim. Penelitian kinerja beberapa varietas unggul baru mendukung swasembada pangan dilakukan di Desa Kalimanah Wetan, Kecamatan Kalimanah, Kabupaten Purbalingga mulai bulan Juni sampai dengan September 2015. Tujuan penelitian adalah mengetahui keragaan agronomis VUB yang didisplaykan, persepsi dan respon petani terhadap VUB yang didisplaykan dan kelayakan usahatani. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keragaan agronomis baik tinggi tanaman, jumlah anakan maupun produksi VUB yang didisplaykan menunjukkan ada perbedaan. Produksi tertinggi dicapai oleh Inpari 31 (9,52 t/ha GKP) sedangkan terendah Inpari 32 (7,93 t/ha GKP). Produksi tersebut lebih tinggi 1,43–3,02 t/ha GKP dari varietas eksisting yaitu Ciherang/IR64 (6,5 t/ha GKP). Hasil survei dari 33 petani menunjukkan bahwa sebagian besar petani belum pernah mengenal padi varietas Inpari. Sedangkan hasil evaluasi kelayakan usahatani baik secara teknis maupun finansial menunjukkan bahwa display inovasi teknologi lebih layak dibanding dengan pola petani. Persepsi dan respon petani terhadap varietas yang didisplaykan kecenderungan petani memilih Inpari 31 baik dilihat dari komponen agronomis maupun hasil/produksinya. Sebesar 69,7% petani menyatakan akan menanam varietas yang dipilih pada musim berikutnya. Penggunaan varietas unggul baru dengan penerapan inovasi teknologi secara utuh dapat meningkatkan produksi, untuk itu sudah semestinya petani menerapkan inovasi teknologi dalam usahataninya. Inpari 31 perlu dipertimbangkan untuk di masyarakatkan di Kabupaten Purbalingga baik secara jabal dari hasil panen display maupun dijadikan program pemerintah Kabupaten melalui bantuan benih.en_US
dc.identifier.urihttps://repository.pertanian.go.id/handle/123456789/13080
dc.language.isoiden_US
dc.publisherBalai Besar Penelitian Tanaman Padi (BB Padi)en_US
dc.subjectINOVASI TEKNOLOGIen_US
dc.subjectVARIETAS UNGGUL BARUen_US
dc.subjectSWASEMBADA PANGANen_US
dc.titleKinerja Beberapa Varietas Unggul Baru Padi Dalam Mendukung Swasembada Pangan Di Kabupaten Purbalingga Provinsi Jawa Tengahen_US
Files
License bundle
Now showing 1 - 1 of 1
Loading...
Thumbnail Image
Name:
license.txt
Size:
1.71 KB
Format:
Item-specific license agreed upon to submission
Description: