Respon Bibit Tanaman Panili (Vanili Planifora) Terhadap Mikoriza
No Thumbnail Available
Date
2002
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Pusat Penelitian dan Pengembangan Perkebunan
Abstract
Description
Penelitian dilakukan di Kebun Percobaan Cimanggu, Bali Penelitian Tanaman Rempah dan Obat, Bogor. Penelitian terdiri atas 2 kegiatan. Kegiatan pertama berlangsun selama 2 bulam menggunakan metode kualiatif, bertujuan untuk menguji kompatibiltas mikoriza campuran pada penakaran panili tipe Anggrek dan Gisting pada 2, 3, 4 dan 5 minggu setelah stek 1 ruas panili disemaikan (MS). Kegiatan keua selama 5 bulan, bertujuan untuk meg=nguji perlakuan mikoriza dan pupuk NPT terbaik pada tanaman panili dengan menggunakan rancangan acak kelompok, faktorial, 2 faktor dan 4 ulangan. Yaitu tanpa mikoriza (MO) dan 100 g mikoriza campuran/tanaman(MI).Faktor kedua adalah komposisi pupuk NPK yaitu tanpa pupuk (PO), IN:IP:IK (PI) IN:IP:3K (P2), dan IN:2P:3K (P3). Hasil kegitan penelitian pertama menunjukka bahwa mikoriza yang digunakan mempunyai kompatibilitas yang cukup baik terhadap kedua tipe panili dan pada 5 MSS menghasilkan tingkat infeksi perakaran tertinggi. Selain itu, mikoriza yang digunakan kompatibilatasnya lebih tinggi pada perakaran panili tipe Anggrek dibandingkan tipe Gisting. Hasil kegiatan kedua menunjukan perlakuan pupuk NPK dan Interaksinya dengan mikoriza tidk berpengaruh nyata terhadap semua parameter yang diukur. Inokulasi mikoriza campuran nyata meninkatkan tinggi dan jumlah daum bibit panili tipe Gisting (32.4$ dan 20,43%) dibandingkan tanpa mikoriza.