PENGARUH KOMPOSISI MEDIA TERHADAP PERTUMBUHAN EKSPLAN KOTILEDON JARAK PAGAR (Jatropha curcas L.) KLON NTB 554 PADA KULTUR IN VITRO

Loading...
Thumbnail Image
Date
2009
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Balai Penelitian Tanaman Pemanis dan Serat
Abstract
Kultur jaringan tanaman merupakan salah satu cara untuk menyediakan bibit tanaman jarak pagar dalam skala besar. Penelitian mengenai kultur jaringan tanaman jarak pagar yang menggunakan tambahan auksin indol butiric acid (IBA), sitokinin benzyl amino purin (BAP) secara tunggal dan kombinasi keduanya pada media MS sampai saat ini be-lum banyak dilakukan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penggunaan auksin, sitokinin, dan kombi-nasi keduanya pada media MS terhadap pertumbuhan kotiledon J. curcas L. klon NTB 554 yang merupakan koleksi plas-ma nutfah Balittas. Penelitian dilakukan di Laboratorium Kultur Jaringan, Balittas mulai bulan Maret sampai dengan Ju-ni 2008 menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 3 ulangan. Perlakuan terdiri dari M1 (media MS tanpa pe-nambahan ZPT), M2 (media MS + IBA 0,2 mg/l), M3 (media MS + BAP 0,5 mg/l), dan M4 (media MS + IBA 0,2 mg/l + BAP 0,5 mg/l). Parameter yang diukur adalah pertambahan berat eksplan, kecepatan muncul kalus, warna kalus, kece-patan muncul tunas, dan jumlah tunas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa M4 (MS + IBA 0,2 mg/l + BAP 0,5 mg/l) lebih mampu memacu pertumbuhan kotiledon tanaman jarak pagar dibanding dengan 3 macam media lain yang hanya ditambah dengan auksin (IBA) atau sitokinin (BAP) secara tunggal, serta kontrol (tanpa penambahan ZPT). Pertamba-han berat eksplan, kecepatan muncul kalus, kecepatan muncul tunas, serta jumlah tunas yang dihasilkan M4 menunjuk-kan hasil yang signifikan dibanding dengan 3 media lain. Perbedaan warna kalus yang dihasilkan eksplan pada M4 de-ngan M1, M2, dan M3 tampak jelas, sehingga pertumbuhan kalus yang dihasilkan eksplan pada ke-4 media sangat ber-beda
Description
Keywords
Media,, BAP,, IBA,, eksplan,, kotiledon, ., jarak pagar,, Jatropha curcas L
Citation