Kajian Adaptasi Beberapa Varietas Unggul Baru Padi Sawah Di Kabupaten Seram Bagian Timur

Loading...
Thumbnail Image
Date
2017
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian
Abstract
Kajian dengan tujuan mendapatkan varietas unggul baru padi yang beradaptasi baik dan memberikan hasil tinggi telah dilakukan di desa Jakarta Baru, Kecamatan Bula Barat Kabupaten Seram Bagian Timur pada bulanJuni – September 2014. Kajian disusun dalam RAK pada tiga petani. Varietas yang diuji adalah Inpari 21, Inpari 24, Inpari 26, Inpari 27, Inpari 28 dan Cigeulis sebagai pembanding. Sistem tanam menggunakan jajarlegowo 2:1 (20 cm x 10 cm)x 40 cm pada luasan 0,25 ha. Pemupukan berdasarkan rekomendasi pupuk dari hasil uji tanah menggunakan PUTS yaitu Urea 250 kg/ha, SP-36 100 kg/ha dan KCl 100 kg/ha + komposjerami 5 ton/ha namun di lapangan pupuk tunggal sangat sulit didapatkan, maka digunakan pupuk MajemukPhonska 15:15:15 sebanyak 240 kg/ha, Urea 170 kg/ha + kompos jerami 2 ton/ha. Pupuk phonska diberikan sekaligus pada saat tanam sedangkan Urea di berikan pada saat umur t anaman 35 hst dan pada masaprimordia berdasarkan Bagan Warna Daun (BWD). Hasil penelitian menunjukkan bahwa varietas unggul baru Inpari 28 lebih tinggi hasilnya 5,78 t/ha GKP dan varietas Inpari 26 memperoleh hasil GKP terendah yaitu hanya 5,13 t/ha. Uji statistik menunjukkan perbedaan yang nyata antara kedua varietas ini dengan varietas Inpari 21, Inpari 24, Inpari 27 dan varietas lokal Cigeulis. Semua VUB beradaptasi dengan agroekosistem lahan sawah di kecamatan Bula Barat.
Description
Keywords
Padi, Oryza sativa, Varietas
Citation