Respons Peternak pada Deteksi Kebuntingan Ternak Sapi Mengunakan Metode Punyakoti di Desa Penyangkringan Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal

No Thumbnail Available
Date
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
UPPM Politekik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang (Polbangtan Yoma)
Abstract
Description
ABSTRAKPenelitian dilaksanakan di Desa Penyangkringan, Kecamatan Weleri pada bulan Maret sampai Mei 2021. Tujuan yang ingin dicapai yaitu mengetahui : respons peternak di Desa Penyangkringan pada deteksi kebuntingan ternak sapi dengan metode punyakoti., dan pengaruh faktor umur, tingkat pendidikan, pengalaman beternak,intensitas penyuluhan, akses media massa terhadap respons peternak dalam deteksi kebuntingan pada ternak sapi dengan metode punyakoti di Desa Penyangkringan Kecamatan Weleri. Desain pengkajian yang digunakan adalah One Shot Case Study, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purporsive sampling, didapatkan sampel sebanyak 60 orang sebagai responden. Pengumpulan data menggunakan metode Observasi, Wawancara terstruktur, Kusioner, dan Dokumentasi. Variabel yang dikaji terdiri dari variabel dependen berupa respons peternak yang terdiri dari aspek pengetahuan (kognitif), aspek sikap (afektif), dan aspek keterampilan (konatif). Metode analisis data Analisis Deskriptif Kuantitatif untuk mengetahui respons, dan Analisis Regresi Linie Berganda untuk mengetahui pengaruh yang variabel independen secara simultan ataupun secara parsial terhadap respons peternak di Desa Penyangkringan. Hasil analisis data menunjukan respons peternak di Desa Penyangkringan Kecamatan Weleri berada pada Kategori “tinggi”., Sedangkan pengaruh Variabel umur (X1), tingkat pendidikan (X2), pengalaman beternak (X3), intensitas penyuluhan (X4),dan akses media massa (X5) secara bersamaan (simultan) berpengaruh sangat signifikan terhadap respons peternak di Desa Penyangkringan. Secara parsial variabel yang berpengaruh sangat signifikan terhadap respons yaitu variabel tingkat pendidikan (X2) dimana P<0,01 atau 0,005<0,01 dan variabel pengalaman beternak (X3) dimana P<0,01 atau 0,009<0,01 sedangkan variabel yang berpengaruh signifikan terhadap respon yaitu variabel akases media massa(X5) dimana P<0,05 atau 0,016<0,05 dan variabel yang tidak berpengaruh yaitu umur dan intensitas penyuluhan (P>0,05) .Kata kunci : Respons Peternak, Deteksi Kebuntingan, Metode Punyakoti, ternak sapi.ABSTRACTThe final project was carried out in Penyangkringan village, Weleri district on march until may 2021. The purpose of this project are to know : Response the farmers on detection of pregnancy in cattle using punyakoti method, and The impact of factor age,education, livestock breeding experience, intensity of counseling, access media massa. The present research design uses One Shoot Case Study, with the sampling thechnique using purposive sampling, obtained the sampel as much as 60 respondents. The variable studied consisted of the dependent variable in the form of a farmers response consisting of aspects of cognitive, affective, and conative and the independent variables are age, level of education, livestock farmers experience,intensity of counseling and access media massa. Data analysis method used a descriptive analysis to determine the farmers response while multiple linier regression analysis to determine the effect of age, level of education, livestock farmers experience, intensity of counseling and acess media massa on the farmers response. The results of data analysis showed that the response of farmers in Penyangkrigan village was in the high category. While the influence of age (x1), level of education (x2), livestock breeding experience (x3), intensity of counseling (x4), and access media massa (x5) simultaneously have a very significant effect 0,000 (P<0,1) on the farmers response. While partially from 5 variable only 3 variable was very significant is education P<0,01 or 0,005<0,01, livestock farmers experience P<0,01 or 0,009<0,01 and access media massa p<0,01 atau 0,016<0,01.Keywords: Response of farmers, Detection of pregnancy, punyakoti method, cattle.
Keywords
Respons Peternak, Deteksi Kebuntingan, Metode Punyakoti, ternak sapi.
Citation