PENGGUNAAN ZAT ADDITIVE ALAMI DAN NON ALAMI DI DESA SITU UDIK DAN DESA CIMANGGU-I KECAMATAN CIBUNGBULANG KABUPATEN BOGOR
No Thumbnail Available
Date
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Politeknik Pembangunan Pertanian Bogor
Abstract
Description
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana responden mengenal zat additive khususnya pewarna, penyedap dan pengawet makanan alami dan non alami, serta untuk meningkatkan pengetahuan penggunaan zat additive tersebut. Penelitian ini dilaksanakan di kecamatan Cibungbulang Kabupaten Bogor. Metode penelitian yang digunakan yaitu eksperimen kemudian dianalisis secara deskriptif, dengan jumlah responden 75 orang (2 desa). Berdasarkan penelitian yang dilakukan responden sebagian besar mengenal zat additive non alami terutama pada penyedap dan pengawet yang tidak baik untuk kesehatan. Dengan penyuluhan bahaya penggunaan zat additive non alami, responden meningkat pengetahuannya sehingga terjadi peningkatan jumlah responden yang mengenal zat additive dan memilih penggunaan bahan pewarna, penyedap dan pengawet alami. Adanya peningkatan jumlah responden dan pengetahuan responden dibuktikan dengan hasil pretest dan postest dilanjutkan dengan uji t menunjukan ada pengaruh penyuluhan yang signifikan.