Browsing by Author "Gloriana Gunawan, Sionita"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
- ItemPENGARUH PEMBERIAN BUNGKIL INTI SAWIT TERHADAP PRODUKTIVITAS TERNAK SAPI BALI DARA DI KALTIM(Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, 2017-10) Rizqi Bariroh, Nur; Gloriana Gunawan, Sionita; Suryani; Balai Pengkajian Teknologi PertanianPakan mempunyai peran yang sangat penting bagi pengembangan peternakan sapi potong. Salah satu pakan yang murah di Kalimantan Timur adalah bungkil inti sawit (BIS), walaupun penggunaannya belum meluas. Tujuan dari pengkajian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian bungkil inti sawit terhadap produktivitas ternak Sapi Bali dara. Pengkajian berlangsung dari bulan Agustus sampai Desember 2015. Rancangan percobaan yang dilakukan adalah membandingkan dua perlakuan (uji T) yaitu sebelum dilakukan introduksi teknologi pakan dan setelah dilakukan introduksi teknologi. Lokasi pengkajian terletak di desa Bangun Rejo, kecamatan Tenggarong Seberang, kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Introduksi yang dilakukan adalah pemberian BIS sebesar 1% dari bobot badan ternak. Hasil pengkajian menunjukkan bahwa pemberian BIS memberikan hasil yang berbeda sangat nyata untuk parameter penambahan bobot badan harian (PBBH) dan body condition score (BCS). PBBH sebesar 0,47 kg/ekor/hari dibandingkan dengan 0,14 kg/ekor/hari, masing masing untuk penambahan BIS dan tanpa penambahan BIS. BCS pada sapi yang diberi bungkil inti sawit mempunyai BCS sebesar 2,8 sedangkan tanpa pemberian bungkil inti sawit sebesar 2,1. Analisis finansial juga menunjukkan bahwa penggunaan bungkil inti sawit memberikan R/C sebesar 2,93, sebaliknya yang tanpa penambahan BIS mempunyai R/C 1,07.