POTENSI PENGEMBANGAN BAWANG MERAH DI LAHAN GAMBUT

No Thumbnail Available
Date
2013-05-13
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian
Abstract
Description
Penyebaran lahan gambut di Kalimantan Barat mencapai 4,61 jutaha. Sekitar 40% di antaranya berupa gambut tipis yang sudahmelapuk dan cukup subur sehingga sesuai untuk budi daya tanamansayuran. Petani setempat memanfaatkan lahan tersebut untuk usahatani sayuran, seperti sawi, kangkung, bayam, cabai, dan tomat.Bawang merah belum banyak diusahakan sehingga kebutuhanbawang merah di wilayah tersebut seluruhnya dipenuhi dari provinsilain. Uji multilokasi varietas bawang merah yang dilakukan di lahangambut dan lahan kering Kalimantan Barat memberikan hasil yangmemuaskan. Hasil bawang merah yang ditanam di lahan gambutberkisar antara 11−12 t/ha umbi kering, sedangkan yang diusahakandi lahan kering antara 6−8 t/ha umbi kering. Varietas yang cocokdikembangkan di lahan gambut ialah Sumenep, Moujung, dan BaliKaret, sedangkan yang sesuai untuk lahan kering ialah Sumenepdan Moujung. Varietas tersebut memiliki produktivitas cukup tinggidan tahan terhadap penyakit bercak ungu yang disebabkan olehAlternaria porii. Pengembangan bawang merah melalui introduksivarietas sesuai dengan agroekosistem serta adopsi teknologi budidaya yang tepat diharapkan dapat memenuhi 50% kebutuhanbawang merah di Kalimantan Barat. Upaya ini pada akhirnya akanmeningkatkan pendapatan petani sayuran di lahan gambut.
Keywords
Citation