Pengaruh Pupuk Organik Cair (Poc) Urine Sapi Fermentasi Terhadap Tanaman Jagung Hybrid (The Effects Of Organic Fertilizer (Poc) Fermented Cow Urine In Hybrid Corn)

No Thumbnail Available
Date
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
UPPM Politekik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang (Polbangtan Yoma)
Abstract
Description
Penelitian  dilaksanakan September sampai dengan Desember  2017 di Desa Pagersari, Mungkid, Magelang. Tanah seluas 1.000 m2 dibagi 36 petak, ditanam jagung hibrid (70 x 15 cm) dua benih per lobang. Umur 10 hst dipupuk NPK  10 kg, urea 7 kg, SP-36 sebanyak 4 kg. Umur 28 hst, secara acak dibagi 6 macam perlakuan dosis pemupukan POC urine sapi fermentasi  0 ml, 100 ml, 200 ml, 300 ml, 400 ml dan 500 ml/batang dan diulang 6 kali. Variabel yang diamati tinggi tanaman, Bagan Warna Daun (BWD), diameter batang, bobot panen tanpa klobot, bobot kering jagung pipil dan bobot per 100 biji. Hasil pengukuran pada umur 60 hst, rata-rata tinggi tanaman 284 cm, diameter batang  1,89 cm dan Bagan Warna Daun masuk katagori empat. Hasil panen menunjukkan bahwa, tanaman jagung yang tidak dipupuk POC urine sapi fermentasi (kontrol), bobot panen tanpa klobot 157 gr/tongkol berbeda sangat nyata (P < 0,01) meningkat 15,28 % menjadi 181 gr/tongkol, bobot kering jagung pipil 124 gr/tongkol berbeda sangat nyata (P < 0,01) meningkat 11,29 % menjadi 138 gr/tongkol dan bobot jagung 100 biji 24,33 gr berbeda sangat nyata (P < 0,01) meningkat 6,34 % menjadi 28 gr/100 biji pada tanaman jagung yang dipupuk POC urine sapi fermentasi 100 ml/batang. Pada pemupukan lebih dari 100 ml/batang, cenderung ada peningkatan yang tidak nyata (P >0,05) terhadap bobot panen tanpa klobot, bobot kering jagung pipil dan bobot 100 biji. Berdasar hal tersebut, untuk efisiensi dan produksi tanaman jagung hibrida, dosis pemupukan kedua umur 28 hst dengan POC urine sapi fermentasi adalah 100 ml/batang.  
Keywords
POC; jagung hibrid
Citation