Pemberian Pupuk NPK (21-21-21) Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Jagung (Zea mays L)
No Thumbnail Available
Date
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Politeknik Pembangunan Pertanian Malang
Abstract
Description
Pemupukan merupakan salah satu faktor utama penentu keberhasilan budidaya jagung selain varietas unggul. Penggunaan pupuk harus diusahakan agar efektif dan efisien, sehingga dapat meningkatkan produksi secara optimal sekaligus meningkatkan pendapatan petani serta tidak mencemari lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pupuk NPK (21-21-21) terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman jagung. Penelitian dilaksanakan di Desa Watugede, Kecamatan Puncu, Kabupaten Kediri, mulai Oktober 2020 – Maret 2021. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) 7 perlakuan dengan 4 ulangan, yaitu berdasarkan kombinasi pupuk NPK (21-21-21), pembanding dosis pupuk rekomendasi, tanpa pupuk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada dosis NPK (21-21-21) 200 + Urea 200 + ZA 100 kg/ha berpengaruh nyata pada pertumbuhan tanaman jagung dan bobot biomasa. Produksi jugung signifikan pada dosis tersebut pada hasil bobot gelondong basah dan hasil pipilan kering. Perlu dilaksanakan penelitian yang serupa tetapi pada lokasi yang memiliki agroekologi yang berbeda karena jagung dibudidayakan secara luas di Indonesia, sehingga produksi tinggi dengan input pupuk yang lebih rendah.