Kemungkinan Transgenik pada Tanaman Pakan Ternak
No Thumbnail Available
Date
2009-12
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
BB Biogen
Abstract
Kemungkinan Transgenik pada Tanaman Pakan Ternak. Tanaman transgenik pada saat ini sudah semakin banyak jenisnya dan penyebarannya sudah memasuki banyak negara. Di antara jenis-jenis tanaman yang sudah disisipi dengan gen dari bakteri adalah kapas, kedelai, tomat, jagung, dan beras. Kapas dan kedelai transgenik sudah beberapa lama masuk ke Indonesia. Bukan tidak mungkin tomat, jagung, dan beras transgenik juga segera masuk pasar di Indonesia. Sampai sejauh ini masih terdapat pro-kontra atas kehadiran tanaman (dan produkproduk) transgenik sehingga perlu diutamakan kehati-hatian jangan sampai terjadi kerugian yang sangat besar dan tidak dapat diperbaiki. Dilihat dari peluangnya, tanaman pakan ternak (khususnya leguminosa) juga cepat atau lambat bisa disisipi gen-gen tertentu, misalnya agar kandungan proteinnya meningkat, agar tahan kekeringan (untuk wilayah kering), tahan salinitas (untuk wilayah salin), dan sebagainya. Peluang untuk ini sangat besar apabila diingat bahwa kebutuhan protein hewani di dunia semakin besar, sehingga dibutuhkan lebih banyak pakan untuk ternak, baik ternak penghasil daging maupun penghasil susu. Untuk mengurangi kemungkinan yang merugikan masyarakat banyak sudah selayaknya
Departemen Pertanian beserta unit-unit kerjanya dan lembaga-lembaga lain yang
berwenang, meningkatkan kewaspadaannya.
Description
Keywords
Tanaman transgenik, pakan dan tanaman pakan ternak, ternak.