Browsing by Author "Yusuf, Amrizal"
Now showing 1 - 3 of 3
Results Per Page
Sort Options
- ItemPenampilan Hasil dan Sifat Agronomi Lain Galur Harapan Padi Gogo di Dataran Tinggi(Balai Besar Penelitian Tanaman Padi, 2015-10) Supartopo; Suwarno; Yusuf, Amrizal; Balai Besar Penelitian Tanaman PadiVarietas padi unggul yang adaptif pada lahan kering dataran tinggi sangat diperlukan karena disamping sebagai bahan makan pokok juga berfungsi sebagai pergiliran tanaman setelah tanaman sayuran. Petani padi di daerah lahan kering dataran tinggi masih menggunakan varietas lokal yang sudah beradaptasi baik namun produksinya rendah dan umurnya panjang. Penelitian bertujuan untuk mengevaluasi daya hasil dan penampilan galur harapan padi gogo di lahan kering dataran tinggi. Penelitian dilakukan pada MH 2013 di Kabupaten Pakpak Bharat Sumatera Utara. Sebanyak 50 galur dan varietas padi gogo diuji pada percobaan ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan tiga ulangan. Ukuran plot 2 m x 5 m, jarak tanam 15 cm x 30 cm, tanam benih langsung dengan cara tugal, jumlah benih 2-4 butir per lubang tanam. Takaran dan jenis pupuk yang digunakan adalah 300 kg NPK (Phonska) + 100 kg Urea /ha. Peubah yang diamati meliputi tinggi tanaman, jumlah anakan produktif, umur tanaman berbunga, umur dapat dipanen, jumlah gabah isi dan hampa per malai, bobot 1000 butir gabah isi, hasil gabah kering giling per petak. Data hasil pengamatan dianalisis ragam dan perbandingan nilai tengah antar galur dilakukan dengan uji beda nyata terkecil (BNT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menujukkan terdapat 13 galur yang hasilnya lebih tinggi atau sama dengan varietas pembanding Sigambiri Putih (2,3t/ha). Galur-galur yang dievaluasi berumur lebih genjah dibanding varietas Sigambiri Merah (157 hari) dan Sigambiri Putih (168 hari). Galur harapan yang berdaya hasil tinggi tersebut perlu dievaluasi lebih lanjut agar dapat dilepas sebagai varietas unggul baru padi gogo dataran tinggi.
- ItemTeknologi Budidaya Kedelai Mendukung SL-PTT(BPTP Sumatera Utara, 2010) Yusuf, Amrizal; Harnowo, Didik; BPTP Sumatera UtaraHingga saat ini kebutuhan kedelai nasional, sebagian besar masih harus dipenuhi dari import, karena produksi dalam negeri belum mampu memenuhi permintaan yang terus meningkat. Kedelai banyak digunakan pada industri pangan, antara lain tahu dan tempe yang telah menjadi menu utama masyarakat. Untuk menekan volume import yang terus membengkak, diperlukan upaya percepatan peningkatan produksi kedelai. Pada tahun 2010 peningkatan produksi dan produktifitas kedelai difokuskan melalui pendekatan SL-PTT, dan sasaran peningkatan produksi 2010 adalah 1,3 jt ton, meningkat 18,20% dari tahun sebelumnya.
- ItemTeknologi Budidaya Padi Sawah Mendukung SL-PTT(BPTP Sumatera Utara, 2010) Yusuf, Amrizal; Harnowo, Didik; BPTP Sumatera Utara