Browsing by Author "Widyantoro, Widyantoro"
Now showing 1 - 2 of 2
Results Per Page
Sort Options
- ItemFaktor-faktor Produksi yang Berpengaruh Terhadap Produksi Padi Sawah Irigasi di Kabupaten Subang(Balai Besar Penelitian Tanaman Padi, 2015-10) Widyantoro, Widyantoro; Balai Besar Penelitian Tanaman PadiPenelitian faktor-faktor yang mempengaruhi produksi padi sawah irigasi dilakukan pada bulan September 2012 di Desa Nangerang Kecamatan Binong dan Desa Tambaksari Kecamatan Tambakdahan, Kabupaten Subang dengan tujuan untuk mengetahui produksi, pendapatan, dan faktor-faktor produksi yang mempengaruhi. Penelitian menggunakan metode deskriptif dengan jumlah sampel sebanyak 60 responden. Fungsi produksi Cobb-Douglas doble logaritma natural digunakan untuk menganalisis faktor-faktor produksi yang mempengaruhi produksi padi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produksi dan pendapatan petani padi secara parsial menguntungkan. Hasil analisis regresi fungsi produksi dengan metode OLS (Ordinary Least Square) pada musim kemarau 2012, faktor produksi benih, pestisida, dan tenaga kerja berpengaruh nyata terhadap produksi padi. Variabel dummy periode waktu tanam berpengaruh nyata, sedangkan variabel dummy status lahan garapan tidak berpengaruh nyata. Secara teknis petani yang menanam padi pada awal tanam lebih efi sien daripada petani yang menanam padi pada akhir tanam
- ItemResponsibilitas Faktor-faktor Ekonomi Terhadap Pendapatan Usahatani Padi Sawah(Balai Besar Penelitian Tanaman Padi, 2015-10) Suharyanto, Suharyanto; Widyantoro, Widyantoro; Balai Besar Penelitian Tanaman PadiPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis responsibilitas harga input dan faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan usahatani padi sawah. Penelitian dilakukan pada tiga sentra produksi padi sawah di Provinsi Bali yaitu di kabupaten Tabanan, Buleleng dan Gianyar selama dua musim tanam. Pengumpulan data dilakukan melalui survey terhadap 216 responden petani padi sawah dengan menggunakan kuisioner terstruktur. Jumlah sampel responden terdiri dari 122 petani peserta SLPTT dan 94 petani non SLPTT yang diambil secara acak berstrata. Data yang dikumpulkan meliputi keragaan usahatani, harga input-output usahatani dan produksi usahatani. Faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan usahatani padi sawah dianalisis secara terpisah untuk masing-masing kelompok dengan mengggunakan pendekatan model fungsi keuntungan yang dinormalkan dengan harga output (Unit Output Price-Cobb-Douglass Profi t Function). Metode estimasi menggunakan Ordinary Least Square (OLS). Variabel yang secara konsisten berpengaruh nyata terhadap pendapatan usahatani padi sawah adalah luas lahan, harga pupuk N, status lahan dan musim tanam. Responsibilitas faktorfaktor ekonomi terhadap perubahan harga pada petani non SLPTT lebih tinggi dibandingkan dengan petani SLPTT.