Browsing by Author "Suryanto, Basuki R."
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
- ItemSocial Network Analisis (SNA) Studi Data Pos Lalu-Lintas Ternak Kabupaten Bangkalan Untuk Rekomendasi Kebijakan Perdagangan Sapi Madura(Direktorat Kesehatan Hewan, 2020) Suryanto, Basuki R.; Direktorat Kesehatan HewanData penelitian mengenai pola pemasaran sapi Madura menyebutkan bahwa sebesar 89,7% sapi potong terdistribusi keluar Pulau Madura dan hanya 10,3% untuk konsumen di pulau Madura. Analisa SNA menggunakan Gephi 0.9.2 ini bertujuan untuk memvisualisasikan kota tujuan pengiriman sapi dari madura dan mengetahui personil penting yang berperan dalam proses distribusi tersebut, sehingga diharapkan dapat menjadi bahan masukan untuk pembinaan, pengendalian penyakit ataupun kebijakan dinas terkait. Analisa Sosial Network ini bersumber pada data sekunder dari pos lalu-lintas perbatasan Pulau Madura bulan Januari sampai dengan Juni 2019 dengan filter data sapi . Data dilakukan pemilahan sesuai data yang diperlukan menggunakan Pivotable Excell , selanjutnya data diolah dengan aplikasi Gephi 0.9.2. Hasil pengolahan data dengan pivotabel didapatkan tiga kota terpenting dalam distribusi sapi madura adalah Kota Surabaya 16%, Ciamis 12,5% dan Tembilahan 16%, sedangkan 55,5 % tersebar keberbagai kota tujuan. Personil penting dalam lalu-lintas Sapi Madura pada waktu kajian adalah :Muksin, Sulaiman, Paiman dan Mat Sahri .Skema dan pelaku perlalu-lintasan sapi madura dapat diketahui dari visualisasi graph yang ditampilkan sehingga memudahkan untuk mengetahui jalur-jalur yang ada. Rekomendasi dari analisa data ini adalah perlunya komunikasi dan peningkatan jalinan perdagangan antara pemerintah di Pulau Madura dengan kota target distribusi, serta perlunya pembinaan terhadap personil-personil penting dalam jalur distribusi sapi madura, sehingga terjadi peningkatan kualitas dan kuantitas.