Browsing by Author "Salim"
Now showing 1 - 2 of 2
Results Per Page
Sort Options
- ItemBiologi, Laju Konsumsi Dan Pengendalian Hama Brontispa Longissima Gestro (Coleoptera : Chrysomelidae) Pada Beberapa Kultivar Tanaman Kelapa (Cocos Nucifera L.)(Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, 2017) Salim; Suneth, Risma Fira; Balai Pengkajian Teknologi Pertanian MalukuKumbang Brontispa longissima Gestro merupakan hama penting pada tanaman kelapa di Indonesia. Hama B. longissima menyerang semua fase tanaman kelapa baik tanaman muda maupun tanaman tua yang produktif, akibat serangannya daun kelapa tampak seperti terbakar bahkan pada serangan berat akan menyebabkan tanaman kelapa mengalami kematian. Dari karakteristik biologi dapat diprediksi jumlah populasi dan laju konsumsi hama B. longissima yang menyerang tanaman kelapa di lapangan. Siklus hidup hama B. longissima dimulai dari telur sampai imago meletakkan telur pertama kali sekitar 74,32 hari, diprediksi hama i ni memiliki empat generasi per tahun di lapangan dalam kondisi lingkungan yang optimal. Lama hidup larva dan imago yang aktif merusak tanaman kelapa sekitar 231 hari, laju reproduksi bersih (Ro) berkisar 75,16, Rata-rata masa generasi (T) berkisar 91,62 hari dan laju pertambahan intrinsik (r) sekitar 0,05. Laju konsumsi hama B. longissima bervariasi pada beberapa kultivar tanaman kelapa, baik itu kelapa Dalam maupun kelapa Genjah. Laju konsumsi hama B. longissima pada kultivar kelapa Genjah lebih tinggi daripada kultivar kelapa Dalam. Laju konsumsi larva instar 2-4 pada kelapa Dalam bervariasi sekitar 0,0001 – 0,0113 mg konsumsi/hari dan kelapa Genjah sekitar 0,0113-0,0226 mg konsumsi/hari. Laju konsumsi relatif larva instar 2-4 pada kelapa Genjah sekitar 0,1044-0,51337 mg konsumsi/mg berat larva/hari sedangkan kelapa Dalam sekitar 0,00090,3836 mg konsumsi/mg berat larva/hari. Pengendalian B. longissima dapat dilakukan dengan menggunakan Agens hayati seperti Tetrastichus brontispa, Celisoches morio, Metarhi zium anisopliae, Serratia spp., Beauveria bassiana dan penggunaan insektisida sesuai anjuran sebagai alternatif terakhir.
- ItemEVALUASI KARAKTER AGRONOMIS HASIL PADI GOGO BERDASARKAN SIDIK LINTAS DI LAHAN KERING MANOKWARI PAPUA BARAT(Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, 2018) Sinaga, Apresus; Salim; Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Papua BaratSeleksi daya hasil terhadap beberapa varietas padi gogo dapat diketahui melalui seleksi tak langsung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keeratan hubungan antar komponen dan pengaruh langsung dan tidak langsung antara komponen pertumbuhan dan komponen hasil terhadap hasil gabah tiga varietas padi gogo. Kegiatan dilaksanakan di Desa Guintuy, Distrik Warmare, Manokwari, Papua Barat pada November 2010 - Pebruari 2011. Varietas unggul baru terdiri atas varietas limboto, situ bagendit dan batu tegi dengan kelas benih dasar (BS/ FS/Foundation Seed), tanaman dipupuk berdasarkan status hara, pengendalian hama dan penyakit menerapkan pendekatan pengelolaan tanaman terpadu. Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) non faktorial dengan 3 ulangan. Tiga varietas padi gogo sebagai perlakuan adalah limboto, situba gendit dan batu tegi. Variabel karakter agronomi yang diamati meliputi tinggi tanaman, jumlah anakan produktif, jumlah gabah isi, gabah hampa, dan hasil gabah. Data pengamatan dianalisis korelasi sederhana dan dilanjutkan dengan analisis koefisien lintas. Hasil penelitian menunjukkan tinggi tanaman berkorelasi positif sangat nyata sedangkan panjang malai dan gabah isi berkorelasi positif nyata terhadap hasil padi gogo. Uji lanjut analisis lintas menunjukkan tinggi tanaman, gabah isi dan panjang malai berpengaruh langsung yang positif terhadap hasil berturut-turut sebesar 0,72, 0,48 dan 0,20.