Browsing by Author "Mailina, Betty"
Now showing 1 - 2 of 2
Results Per Page
Sort Options
- ItemPENINGKATAN PENGETAHUAN PESERTA PELATIHAN PEMUPUKAN BERIMBANG UNTUK TANAMAN PADI DI KECAMATAN PAGELARAN KABUPATEN PRINGSEWU PROVINSI LAMPUNG(Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, 2017-10) Novrianty, Ely; Nasriati; Mailina, Betty; Balai Pengkajian Teknologi PertanianPengkajian bertujuan untuk mengetahui peningkatan pengetahuan peserta pelatihan pemupukan berimbang untuk tanaman padi di Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu. Penelitian dilaksanakan di Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pesawaran Bulan Mei Tahun 2016. Peserta berjumlah 30 orang yang merupakan petani dan penyuluh yang mengikuti pelatihan pemupukan berimbang padi. Metode pelatihan menggunakan metode ceramah dan diskusi. Sebelum pelatihan dilakukan pre-test, kemudian sesudah pelatihan dilakukan post-test. Data dianalisis dengan menggunakan uji statistik yaitu paired sample t-test untuk melihat perbedaan pengetahuan sebelum dan sesudah pelatihan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan pemupukan berimbang padi di Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu dapat meningkatkan pengetahuan peserta dari kategori sedang menjadi tinggi dan rata-rata pengetahuan petani sebelum dan sesudah mengikuti pelatihan pemupukan berimbang untuk tanaman padi adalah berbeda secara nyata.
- ItemPERTANIAN RAMAH LINGKUNGAN DI LAHAN RAWA PASANG SURUT MENDUKUNG KETAHANAN PANGAN NASIONAL(Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, 2017-10) Susilawati, Ani; Wahyudi, Erwan; Mailina, Betty; Balai Pengkajian Teknologi PertanianPertanian ramah lingkungan merupakan system pertanian yang mengelola seluruh sumberdaya pertanian dan input usahatani secara bijak, berbasis inovasi teknologi untuk mencapai peningkatan produktivitas berkelanjutan dan secara ekonomi menguntungkan serta diterima secara sosial budaya dan berisiko rendah atau tidak merusak/mengurangi fungsi lingkungan. Lahan rawa pasang surut adalah salah satu lahan sub optimal yang mempunyai potensi dan peran strategis dalam mendukung ketahanan dan kedaulatan pangan. Peranan yang penting dan strategis dalam mendukung ketahanan pangan dan sekaligus pengembangan wilayah masih perlu ditingkatkan dengan penerapan teknologi pengelolaan yang tersedia dengan tetap memperhatikan kondisi agroekosistem lahan rawa yang bersifat labil atau rapuh. Penataan lahan, pengelolaan air, pemupukan dan ameliorant, pemilihan varietas, pemanfaatan alat dan mesin pertanian (alsintan), managemen budidaya serta kelembagaan yang sesuai, inovatif, terpadu, berwawasan agribisnis dan berkelanjutan dengan konsep ecofarming estate system.