KONTAMINASI JAMUR ASPERGILUS SP. PADA BERBAGAI VARIETAS BENIH KACANG TANAH SELAMA PENYIMPANAN

dc.contributor.otherBPTP Jambien_US
dc.date.accessioned2019-02-22T08:18:38Z
dc.date.available2019-02-22T08:18:38Z
dc.date.issued2016-05-31
dc.description.abstractSalah satu penyebab kerusakan pada kacang tanah adalah kontaminasi jamur selama penyimpanan. Jamur Aspergillus sp. pada biji-bijian dapat mengakibatkan penurunan daya kecambah, perubahan warna, kenaikan suhu dan kelembaban. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui kontaminasi jamur Aspergillus sp. pada beberapa varietas benih kacang tanah selama penyimpanan dengan suhu tempat penyimpanan yang berbeda. Penelitian dilaksanakan di laboratorium Pascapanen BPTP Bengkulu pada bulan Mei-Oktober 2015. Penelitian dilakukan terhadap 4 varietas kacang tanah yaitu Talam, Tuban, Kancil, dan Lokal yang ditanam pada lahan suboptimal. Pengujian menggunakan metode blotter test yaitu benih ditumbuhkan dalam cawan petri yang dialasi kertas saring kemudian diinkubasi selama 7 hari. Perlakuan dalam pengkajian ini yaitu benih disimpan pada suhu ruang dan suhu dingin, selanjutnya diamati persentase benih berkecambah dan persentase infeksi jamur setiap hari sampai 7 hari. Sebelum benih ditumbuhkan dalam cawan petri dicek terlebih dahulu kadar air benih. Masing-masing varietas diulang sebanyak 4 ulangan. Hasil pengkajian menunjukkan bahwa kontaminasi jamur Aspergillus sp. paling tinggi pada benih yang disimpan selama 6 bulan terdapat pada varietas Lokal disimpan pada suhu ruang dan Talam disimpan pada suhu dingin. Kadar air benih mempengaruhi laju pertumbuhan jamur Aspergillus sp. Adanya kontaminasi jamur Aspergillus sp. dapat menyebabkan penurunan daya perkecambahan benih.en_US
dc.identifier.isbn978-602-1276-17-4
dc.identifier.urihttps://repository.pertanian.go.id/handle/123456789/6627
dc.publisherBB Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanianen_US
dc.subjectAspergillus sp.en_US
dc.subjectKacang Tanahen_US
dc.subjectPenyimpananen_US
dc.titleKONTAMINASI JAMUR ASPERGILUS SP. PADA BERBAGAI VARIETAS BENIH KACANG TANAH SELAMA PENYIMPANANen_US
dc.title.alternativeContamination Aspergillus sp. on Different Varieties of Peanut Seeds During Storageen_US
dc.typeArticleen_US
Files
Original bundle
Now showing 1 - 1 of 1
Loading...
Thumbnail Image
Name:
MTHP 30.pdf
Size:
889.38 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
Description:
License bundle
Now showing 1 - 1 of 1
Loading...
Thumbnail Image
Name:
license.txt
Size:
1.71 KB
Format:
Item-specific license agreed upon to submission
Description: