PEMANFAATAN BROSUR DAN LEAFLET SEBAGAI MEDIA INFORMASI DAN KOMUNIKASI PERTANIAN

No Thumbnail Available
Date
2015
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Papua Barat
Abstract
Kegiatan diseminasi informasi hasil penelitian/pengkajian pertanian kepada petani, pihak swasta dan pengguna lain perlu dilakukan melalui metode dan media yang tepat dan terus menerus, karena kegiatan diseminasi bukan sekedar penyebarluasan informasi dan teknologi pertanian, tetapi lebih dari itu para petani diharapkan dapat menerapkan hasil penelitian tersebut dalam usaha taninya sehingga meningkatkan kesejahteraannya. Dalam upaya penyebarluaskan informasi hasil penelitian dan pengkajian teknologi pertanian tersebut media cetak yang umum digunakan sebagai media informasi dan komunikasi adalah brosur dan leaflet. Sasaran utama pengguna brosur dan leaflet yaitu penyuluh pertanian, sehingga informasinya disajikan dan dikemas dengan menggunakan bahasa ilmiah popular agar mudah dipahami dan dapat digunakan sebagai materi penyuluhan. Pemanfaatan brosur dan leaflet sebagai media informasi dan komunikasi teknologi pertanian memiliki kelebihan karena dapat menjangkau sasaran yang lebih banyak dan tersebar jauh jika dibandingkan dengan komunikasi tatap muka.
Description
Keywords
Media Informasi dan Komunikasi, Brosur, Leaflet, Research Subject Categories::A Agriculture/Pertanian
Citation