Kajian Produktivitas dan Efisiensi Pola Tanam Kelapa dan Padi Gogo

Abstract
Description
Kendala utama dalam budidaya padi gogo di antara pertanaman kelapa produktif adalah kecukupan radiasi matahari yang menembus tajuk kelapa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui produktivitas padi gogo di antara pertanaman kelapa dan efisiensi pola tanam kelapa + padi gogo. Penelitian dilaksanakan di Kebun Percobaan Pandu, BPTP Sulawesi Utara. Padi gogo ditanam diantara pertanaman kelapa hibrida Khina-1 umur 27 tahun. Penelitian dilakukan pada bulan Desember 2012 sampai bulan Maret tahun 2013. Penelitian menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) dengan 3 perlakuan varietas padi gogo, yaitu varietas Situ Patenggang, varietas Batutegi, dan varietas Limboto yang diulang 5 kali. Evaluasi efisiensi per-tanaman kelapa + padi gogo menggunakan hasil total relatif (RYT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tanggapan padi gogo terhadap naungan kelapa berbeda menurut varietas. Varietas Batutegi adalah varietas yang paling efisien memanfaatkan radiasi matahari yang menembus tajuk kelapa yang ditunjukkan oleh produksi gabah kering giling (GKG) 2,8 t/ha lebih tinggi dari dua varietas lain yang diuji. Apabila dilihat nilai RYT yang diperoleh maka pola tanam kelapa + padi gogo varietas Batutegi layak dikembangkan karena nilai RYT lebih >1. Kata kunci: Padi gogo, kelapa, pola tanam.ABSTRACTStudy of Productivity and Eficiency of Coconut and Unland Rice Cropping PatternThe main constraint in cultivation of upland rice among production coconut plantation is sufficient of solar radiation penetration which causes upland rice can optimally express their genetic potencial. The aim of the study was to determine the productivity of upland rice among coconut plantation, and eficiency of coconut and upland rice cropping pattern. The research was conducted at the Pandu experimental garden of North Sulawesi BPTP. The upland rice crops planted among the hybrid coconut palm Khina-1 aged 27 years old. The research using randomized block design (RBD) with three upland rice varietas treatments namely (1) Situpatenggang variety, (2) Batutegi variety and (3) Limboto variety, which repeated five times. Evaluation of coconut and upland rice cropping system using relative yield total (RYT). The result showed that the response of upland rice to coconut shading was different among varieties Batutegi variety was the most effeciently variety in terms, of utilization of solar radiation which penetrated among coconut plantation, which indicated by the production of dry grain 2.8 t/ha higher than other two varieties. Based on RYT value, the coconut and Batutegi upland rice cropping pattern feasible because RYT value >1. Keywords: Upland rice;coconut;cropping patterns.
Keywords
Citation
Collections