UJI ADAPTASI EMPAT VARIETAS BAWANG MERAH DI KABUPATEN KOLAKA TIMUR, SULAWESI TENGGARA

Abstract
Description
Produktivitas tanaman selain ditentukan oleh faktor lingkungan tumbuh juga dipengaruhi kemampuan varietas untuk beradaptasi pada lingkungan tumbuhnya. Penggunaan varietas beragam pada lingkungan tumbuh yang sama akan memberikan gambaran kemampuan adaptasi varietas. Pengkajian ini bertujuan mengetahui daya adaptasi empat varietas bawang merah serta analisis usahatani paket teknologi budidaya bawang merah pada kondisi spesifik lokasi di Sulawesi Tenggara. Pengkajian dilaksanakan di Desa Andowengga, Kecamatan Poli Polia, Kabupaten Kolaka Timur, dari bulan Agustus sampai dengan Desember 2015. Rancangan yang digunakan yaitu Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan empat varietas bawang merah, yakni Bima Brebes, Katumi, Pikatan dan Mentes, melibatkan lima petani kooperator sebagai ulangan. Hasil pengkajian menunjukkan bahwa jarak tanam 20 x 15 cm2 , aplikasi dolomit 1,5 t/ha, pemupukan (kotoran sapi 15 t/ha + urea 150 kg/ha + SP-36 200 kg/ha + NPK (15:15:15) 250 kg/ha) dan pengendalian hama dan penyakit dengan sistem PHT menggunakan biopestisida Trichoderma spp. 25 kg/ha memberikan produktivitas bawang merah sebesar 10,27 t/ha, berat umbi basah 959,88 g/rumpun, diameter umbi 244 Jurnal Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, Vol. 19, No.3, November 2016: 243-252 3,04 cm, jumlah umbi per rumpun 10,39 umbi, berat kering umbi per rumpun 826,57 g. Keuntungan yang diperoleh dari penerapan paket teknologi budidaya spesifik lokasi senilai Rp30.752.000. Varietas Bima Brebes memiliki daya adaptasi dan potensi yang relatif lebih baik dibandingkan tiga varietas lainnya dengan B/C 1,35 atau memiliki tingkat efisiensi biaya yang tinggi sebesar 28,17%. Varietas tersebut layak dikembangkan secara luas untuk meningkatkan pendapatan petani.ABSTRACTThe Adaptation of Four Shallot Varieties in East Kolaka District, Southeast Sulawesi. The plant's yield is not only determined by environmental factors but also by adaptability of plant varieties. The use of plant varieties in the same environmental condition will provide important information on adaptability of varieties.The purpose of the assessment was to determine the adaptability of four shallot varieties in local specific area in Southeast Sulawesi. The activity was conducted at Andowengga village, Poli Polia sub district, East Kolaka district,from August to December 2015. A randomized block design (RBD) was used to assess four treatments of shallot varieties namely Bima Brebes, Katumi, Mentes and Pikatan involving five farmers as replications. The result of the assessment showed that the row spacing of 20 x 15 cm2 , dolomite application of 1.5 t/ha, fertilizers (manure 15 t/ha + urea 150 kg/ha + SP-36 200 kg/ha + NPK (15 5:15) 250 kg/ha) and pests and diseases control with IPM system and application of biofesticides Trichoderma spp. with doses 25 kg/ha produced yield by 10.27 t/ha, fresh tuber weight each groves by 959.88 g, tuber diameter by 3.04 cm, the number of tubers each groves by 10.39 tubers and tuber dry weight each groves by of 826.57 g. The revenue derived from the application of the technology package was IDR 30,752 million. Bima Brebes indicated to have high adaptability in the local specific area. It had a higher  daptabilityand potency than the other varieties with B/C up to 1.35 nor having high cost efficiency by 28,17%. This variety and the technology package were feasible to be widely developed to increase farmers’ income.
Keywords
Citation