STRATEGI TEKNIK PENGENDALIAN TUNGAU DAUN WIJEN

Loading...
Thumbnail Image
Date
2007
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Pusat Penelitian dan Pengembangan Perkebunan
Abstract
Wijen (Sesamum indicum L.) yang ditanam di lahan sawah pada musim kemarau tanam kedua (MK 2) seringkali mengalami serangan tungau daun yang bersama-sama dengan deraan kekeringan dapat menyebabkan kerugian yang mencapai 75%. Dalam pengembangan pengendalian hama terpadu (PHT) pada tanaman wijen, bioekologi tungau daun yang meliputi dinamika populasi, interaksi antara tanaman-herbivora-musuh alaminya (tritofik) serta identifikasi faktor-faktor yang berpengaruh terhadap fluktuasi populasi tungau daun pada suatu agroekosistem merupakan dasar pengeta-huan yang harus dipahami untuk menyusun strategi pengendalian yang efektif dan efisien. Pengendalian tungau daun wijen dapat dilakukan dengan memadukan teknik pengendalian secara budi daya, mekanis, biologis, dan kimiawi.
Description
Keywords
Sesamum indicum,, PHT,, tungau daun
Citation