Tanaman Rempah dan Obat Sumber Pangan Fungsional

Loading...
Thumbnail Image
Date
2007
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian
Abstract
Sejalan dengan makin berkembangnya ilmu pengetahuan dan perubahan gaya hidup, tuntutan konsumen terhadap bahan pangan tidak hanya terbatas pada pangan sebagai sumber zat gizi belaka, tetapi juga diharapkan pangan mampu memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh. Fenomena inilah yang melahirkan apa yang kemudian disebut atau dikenal sebagai pangan fungsional. Pangan Fungsional adalah pangan yang mengandung komponen aktif yang mempunyai fungsi fisiologis dan digunakan untuk pencegahan atau penyembuhan penyakit, atau untuk mencapai kesehatan yang optimal. Tanaman rempah dan obat yang sudah lama dikenal banyak mengandung senyawa fitokimia yang bermanfaat dalam pencegahan maupun pengobatan penyakit. Beberapa hasil penelitian membuktikan manfaat fitokimia yang terdapat dalam tanaman obat dan rempah seperti : Temu lawak (Curcuma xanthorrhiza), Kunyit (Curcuma domestica), Jahe (Zingiber officinale Roe), Kencur (Kaeupferia galanga), Lidah buaya (Aloe vera), Mengkudu (Morinda citrifolia L) dan Pala (Myristica fragrans Houtt).Pangan fungsional berbahan baku tanaman rempah dan obat biasanya disajikan dalam bentuk minuman kesehatan, jamu, minuman instan, jus, sirup, manisan, acar, dll. Walaupun pangan fungsional dapat menjadi pendorong pertumbuhan industri pangan, cukup banyak masalah yang ternyata perlu untuk dipecahkan.Semakin meningkatnya permintaan terhadap tanaman rempah dan obat (TRO) di pasar domestik maupun internasional menunjukan prospek yang cukup baik dimasa mendatang. Namun, ternyata bahwa masih terdapat banyak kendala dalam pengembangan komoditas strategis ini, seperti rendahnya produktivitas dan kualitas produk yang dihasilkan. Untuk itu diperlukan tehnologi inovasi yang mendukung penyediaan saprodi maupun pengolahan hasil.
Description
Keywords
Tanaman rempah dan obat, Tanaman fungsional
Citation