Populasi Optimum Sorgum Manis sebagai Hijauan Pakan Ternak dengan Pengaturan Populasi Tanaman

Abstract
Description
Sorgum manis dapat menjadi salah satu alternatif pakan ternak yang mengandung berbagai nutrisi penting. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan populasi optimum tanaman sorgum manis varietas Super 1, Super 2 dan Numbu sebagai pakan ternak. Percobaan dilaksanakan di Kebun Percobaan Balitsereal Maros pada bulan Agustus-Desember 2016 dengan pengambilan sampel brangkasan pada umur 70 hari setelah tanam. Desain percobaan yang dipergunakan adalah Split-Plot dengan tiga ulangan. Petak utama adalah enam pengaturan jarak tanam (60×10, 60×15, 60×20, 70×10, 70×15 dan 70×20 cm) dan anak petak berupa tiga varietas sorgum manis (Super 1, Super 2 dan Numbu). Hasil penelitian menunjukkan, interaksi antara jarak tanam dan populasi tidak berbeda nyata pada semua variabel. Jarak tanam 70×10, 60×10 dan 70×15 cm menghasilkan bobot biomassa brangkasan terbesar (13,26-15,19 ton/ha). Sedangkan ketiga varietas menghasilkan bobot brangkasan yang tidak berbeda. Korelasi yang tinggi dan sangat nyata dengan biomassa brangkasan, diperoleh pada bobot batang dan volume nira.
Keywords
Sorgum; Ternak; Pakan
Citation