Menggerakkan Produksi Ternak Kambing Domba Berorientasi Ekspor

Abstract
Description
Domba dan kambing merupakan jenis ternak ruminansia kecil yang mempunyai nilai ekonomis tinggi dan sangat disukai oleh masyarakat. Konsumsi produk domba dan kambing berupa daging, susu dan kulit berikut hasil ikutannya semakin meningkat setiap tahun. Selain pasar domestik, pasar internasional juga masih sangat terbuka bagi pemasaran ternak domba dan kambing. Hal ini merupakan peluang yang sangat potensial bagi peternak domba dan kambing Indonesia dalam peningkatan nilai manfaat dari ternak domba kambing tersebut. Namun demikian, sampai saat ini ternak domba dan kambing belum mampu memberikan nilai manfaat yang maksimal karena pengelolaannya sebagian besar masih bersifat subsistem yang belum memperhatikan ketentuan teknis yang semestinya. Perlu adanya upaya penataan sistem produksi domba kambing yang mengarah kepada komersialisasi produk yang terintegrasi antara sumber bibit, pakan, sumberdaya lahan, tata kelola, sistem penjaminan mutu, regulasi pemerintah pemasaran dan promosi. Dengan adanya penataan secara menyeluruh diharapkan ternak domba dan kambing dapat dijadikan komoditas unggulan yang mempunyai daya saing yang tinggi dan dapat mengambil porsi yang cukup besar di pasar internasional dengan menjamin produktivitas, kualitas dan kontinyuitas produk.
Keywords
Domba; Kambing; Produksi; Ekspor
Citation