Pengujian Beberapa Galur/Varietas Kedelai di Lahan Sawah Irigasi Provinsi Jambi

No Thumbnail Available
Date
2012-12
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
IAARD Press
Abstract
Penelitian bertujuan untuk mengidentifikasi potensi hasil, mengetahui stabilitas dan adaptabilitas dari masing-masing galur harapan kedelai di lahan sawah irigasi. Penelitian dilaksanakan pada lahan petani di Desa Sri Agung, Kecamatan Batang Asam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi pada Mei sampai dengan Agustus 2010. Penelitian ini menggunakan 12 galur dan 4 varietas unggul kedelai yang berasal dari Balitkabi Malang. Varietas/galur harapan kedelai yaitu 1.G100H/SHR-60-38; 2. SHR60/G100H-73; 3. SHR60/G100H-68; 4.SHR60/G100H-66; 5. G100H/SHR60-34; 6 SHR60/G100H-5; 7. SHR60/G100H-70; 8. SHR60/G100H-75; 9. G100H/ TGM-D-1-3; 10. G100H/TGM-D-1-16; 11. MYP/G100H-D-2; 12. MYP/G100H-D-6; 13. Wilis; 14. Kaba; 15. Anjasmoro; 16. Tanggamus. Luas petakan setiap varietas berukuran 5 m x 10 m. Komponen teknologi budidaya kedelai yang dilakukan melalui pendekatan pengelolaan tanaman terpadu (PTT) meliputi penyiapan tanah, penggunaan benih bermutu, varietas unggul, penggunaan pupuk kandang, dolomit, dosis dan cara pemupukan serta pengendalian OPT. Parameter yang diamati meliputi : persentase tumbuh, keragaan tanaman, tinggi tanaman, umur bunga, umur panen, jumlah cabang produktif, jumlah polong isi, jumlah polong hampa, bobot 100 biji dan hasil. Dari 12 galur dan 4 varietas kedelai yang diuji diperoleh 3 galur dan 2 varietas dengan hasil tertinggi dijumpai pada galur MYP/G100H-D-2, G100H/TGM-D-1-3 dan SHR60/G100H-70 masing-masing 1,90 t/ha, 1,88 t/ha dan 1,80 t/ha sedangkan varietas Anjasmoro (1,94 t/ha) dan varietas Wilis (1,74 t/ha).
Description
Keywords
Kedelai, potensi, produksi dan lahan sawah irigasi.
Citation